SUMBAWA BARAT – Pasangan Bakal Calon Bupati – Wakil Bupati Sumbawa Barat, Dr. Ir. H. W. Musyafirin, MM – Fud Syaifuddin, ST dipastikan akan menang mudah dalam Pilkada 2020 karena hanya melawan kolom kosong. Namun dia menargetkan akan meraih kemenangan hingga 90 persen.
Pasangan petahana yang tetap bersatu mencalonkan diri di periode kedua memimpin KSB ini, merupakan satu-satunya bakal pasangan calon dari 7 Kabupaten / kota di NTB dan merupakan salah satu dari 25 kabupaten / kota di Indonesia yang pilkada-nya akan diikuti oleh calon tunggal.
“Jika ingin KSB dikenal dan menjadi perbincangan nasional, maka kemenanganan itu harus melapaui 25 daerah lain yang memiliki calon tunggal,” ujar Bakal Calon Bupati KSB, HW Musyafirin, usai mengikuti deklarasi dan komitmen Bapaslon Bupati-Wakil Bupati dan Walikota-Wakil Walikota untuk mematuhi protokol kesehatan Covid-19 pada semua tahapan Pilkada serentak, di Lapangan Tenis Mapolda NTB, Kamis (17/9).
“Kita harus bisa menjadi pasangan yang memenangkan dengan persentase terbanyak, tertinggi di 25 daerah ini. Sehingga dengan demikian KSB ini menjadi perbincangan nasional,” imbuh Haji Firin optimis.
Untuk menjadi yang tertinggi persentase kemenangan dari 25 daerah itu, Haji Firin sapaan akrab Bupati KSB memasang target kemenangan diatas 90 persen. Untuk mencapai target itu, ia mengakui sangat dipengaruhi oleh tingkat partisipasi pemilih.
“Semua element, mulai dari KPU, Bawaslu, Tim kita dan komponen lain harus bergerak untuk meningkatkan partisipasi pemilih ini. Karena percuma kalau 90 persen tapi partisipasinya hanya 20 persen tidak ada guna itu. Jadi partisipasi tinggi, kemenangan juga tinggi. Itu target kita,” tutup Haji Firin.