oleh

Dua PJU dan Satu Kapolsek di Polres Sumbawa Barat Dimutasi

SUMBAWA BARAT – Dua Pejabat Utama (PJU) dan satu jabatan Kapolsek lingkup Polres Sumbawa Barat dimutasi. Serah terima jabatan (Sertijab) berlangsung di lapangan Sarja Arya Racana Mapolres Sumbawa Barat, Selasa , 2 April 2024.

JPU yang kena mutasi ialah Kasatreskrim Iptu Abisatya Darma Wiryatmaja, ia dimutasi ke Polres Lombok Barat dengan jabatan baru sebagai Kasatreskrim, jabatan yang ditinggalkan Iptu Abisatya Darma Wiryatmaja, kini dijabat AKP M. Rayendra Rizkilla Abadi Putra, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasatreskrim Polres Lombok Barat.

Kasat Lantas yang sebelumnya dimutasi ke Polda NTB, kini diganti oleh Iptu Dany Agung Pratama sebelumnya menjabat sebagai Kanit Regident Polres Lombok Tengah.
Sedangkan Kapolsek Poto Tano yang sebelumnya dimutasi ke Binmas Polda NTB, Kini diganti oleh IPDA Abdul Gafir sebelumnya menjabat sebagai KBO Intel Polres Sumbawa Barat.

Upacara serah terima jabatan tersebut dipimpin Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Yasmara Harahap. Dalam sambutannya dia mengatakan, pergantian pejabat di suatu lembaga atau instansi merupakan hal biasa.

Mutasi dinilai sebagai bentuk regenerasi selain untuk promosi jabatan dalam lembaga kepolisian. Pejabat baru pun dituntut pula bekerja optimal. Dengan melakukan berbagai inovasi.

Yasmara mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi pejabat lama yang pernah bertugas di Polres Sumbawa Barat.

“Saya berharap apa yang telah dilakukan di Polres Sumbawa Barat dapat diteruskan di tempat tugas yang baru,” kata Yasmara Harahap dalam sambutannya.

Untuk pejabat baru, diminta segera melakukan sosialisasi dan beradaptasi dengan lingkungan baru. Penyesuaian di tempat baru diharapkan tidak memakan waktu lama. Mengingat pekerjaan yang mesti dilaksanakan di Polres Sumbawa Barat sangat tinggi.

“Sehingga membutuhkan spirit yang lebih untuk dapat mengimbangi semua keadaan yang ada di Polres Sumbawa Barat. Saya sangat berharap kepada rekan-rekan PJU Polresta Mataram dan seluruh Kapolsek jajaran termasuk kepada pejabat baru agar bekerja dengan baik sesuai dengan aturan yang telah ada,” tutup AKBP Yasmara Harahap.

Kegiatan serah terima jabatan tersebut juga dihadiri Kapolres, Wakapolres, PJU (Pejabat Utama) para Kapolsek jajaran, dan Anggota Brimob Kompi Yon B Pelopor Sumbawa Barat.