oleh

PKS Belum Berikan Rekomendasi Ke Amar Nurmansyah Untuk Pilkada KSB

SUMBAWA BARAT – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ternyata belum resmi memberikan dukungan atau rekomendasi nya kepada bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat yakni Amar Nurmansyah dan Hj Hanifa Musyafirin pada Pilkada 2024 mendatang. 

Hal ini diungkapkan oleh Ketua DPP PKS Bidang Pembinaan Kepala Daerah, Zulkieflimansyah dalam diskusi di Whatsapp Grup Warga Sumbawa Barat, Senin, 1 April 2024.

Bang Zul sapaan akrab Dr. Zulkieflimansyah, mengatakan bahwa belum ada rekomendasi Partai PKS ke Bakal Calon Bupati Sumbawa Barat yakni Amar Nurmansyah. 

“Belum ada rekomendasi PKS ke Pak Amar,” ujar Bang Zul. 

Keterangan Bang Zul itu langsung ditanggapi beberapa orang di Whatsapp Grup tersebut karena yang menandatangani rekomendasi bukan lah Bang Zul. 

Namun Bang Zul lagi-lagi menjawab, walaupun bukan dirinya yang menandatangani surat rekomendasi namun ia sangat mengerti bagaimana proses internal yang ada di partai PKS. 

“Saya tetap ikut diskusi di partai, jadi enggak asal ngomong,” tegas Bang Zul. 

Bang Zul juga menjelaskan bahwa kunjungan Anggota DPR RI dari PKS, Johan Rosihan beberapa waktu lalu ke Sumbawa Barat adalah menanyakan keseriusan Bupati KSB maju dalam Pilgub NTB.

“Pak Johan berkunjung untuk menanyakan keseriusan Pak Bupati Maju di Pilgub. Krn kalau maju di Pilgub terus di KSB kami PKS dukung istrinya agak susah juga kerjanya. Jadi kalau beliau serius maju di Pilgub ya kita hargai tapi nggak mungkin di KSB kami dukung istrinya. Demi mudahnya bekerja saja 🙂 nggak ada hard feeling apa2 :)”, kata nya. 

Dijelaskan juga oleh Bang Zul, terkait surat rekomendasi yang dikeluarkan dan ditandatangani oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu untuk Amar Nurmansyah dan Hj Hanifa Musyafirin pada tanggal 20 Desember 2023 yang lalu. Bang Zul mengatakan bahwa itu sama saja dengan rekomendasi ke partai-partai lain yang memberikan rekomendasi kepada calon-calon kepala daerah dengan harapan bisa membantu di Pileg. 

“Jangankan ke pak Amar, ke saya pun belum ada rekomendasi PKS untuk Pilgub :),” Tutup Bang Zul. 

Keterangan Bang Zul ini membantan bahwa PKS telah merekomendasikan Amar Nurmansyah dan Hj Hanifa Musyafirin untuk Pilkadal 2024. Rekomendasi tersebut sama dengan calon-calon kepala daerah lain untuk mendukung PKS di Pileg.